
Foto Wakil Bupati Mad Hasnurin Pimpin Pemberangkatan Peserta MTQ Lampung Barat.
RASINDO NEWS.COM – 29 Peserta MTQ diberangkatkan oleh Wakil Bupati Lampung Barat Drs.Hi.Madhasnurin untuk ikut Lomba tingkat Provinsi Lampung tanggal mulai 26 November sampai dengan 2 Desember 2021 di Masjid Nurul Ulum Islamic Center Provinsi Lampung, Asrama Haji Rajabasa dan Yayasan Al-Kautsar.
Pelepasan 29 peserta MTQ dari Lampung Barat di Islamic Center Kawasan Sekuting Terpadu, Pekon Watas Kecamatan Balik Bukit Kamis (25/11/2021) seluruh peserta berasal dari Kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Barat.
Turut hadir dalam pelepasan peserta MTQ Lampung Barat Assisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Wasisno Sembiring, Kepala Kementerian Agama Lampung Barat Maryan Hasan, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Novi Andri, Para pembina, pendamping peserta MTQ
Wakil Bupati Lampung Barat Drs. Mad Hasnurin dalam kata sambutannya menyampaikan “Sebentar lagi kalian akan mengikuti MTQ tingkat Provinsi Lampung ke-48 tahun 2021 ini. Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Lampung ini akan dilaksanakan di komplek Islamic Center Rajabasa, Selain sebagai ajang perlombaan, MTQ tingkat Provinsi Lampung ini sangat besar peranannya dalam rangka pembinaan, penghayatan dan pengamalan ajaran al-qur’an dalam kehidupan sehari-hari untuk menegakkan nilai-nilai yang terkandung dalam al-qur‘an dan syiar islam, sehingga diharapkan dapat menunjang suksesnya pelaksanaan pembangunan nasional.”kata madhasnurin.
Lebih lanjut Mad hasnurin menjelaskan kepada para Kafilah Lampung Barat yang akan mengikuti MTQ tingkat provinsi ini kami “ucapkan selamat”, saudara-saudara termasuk orang yang terpilih untuk mengikuti MTQ ke-48 tingkat provinsi dari sekian banyak rekan-rekan saudara yang mengikuti seleksi tingkat kabupaten, Kepada kafilah saya berharap kepada peserta untuk mengikuti MTQ ini dengan sebaik-baiknya, penuh kesungguhan dan kedisiplinan, dengan mengeluarkan segenap kemampuan yang dimiliki, serta memiliki semangat dan motivasi yang tinggi, jaga kesehatan untuk meraih prestasi yang terbaik demi nama baik Lampung Barat.”ujarnya
Mad Hasnurin juga berharap agar peserta MTQ asal Lampung Barat dapat mengharumkan nama Kabupaten lampung Barat di ajang MTQ tingkat provinsi ini, Dan kepada para pembina, pelatih serta pendamping, atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Barat, kami ucapkan terima kasih dan selamat berjuang, Dampingilah para peserta dengan baik, berikan arahan dan bimbingan kepada para peserta agar mereka termotivasi, sehingga semangat bertanding mereka terpacu dan mampu memberikan yang terbaik.”ungkap Mad Hasnurin. (Idham MB)